Halo !!! Saya Kang Ismet, ini adalah blog tentang AMP HTML dan cara penerapannya

10 Negara dengan Internet Paling Cepat di Dunia Tahun 2016

10 Negara dengan Internet Paling Cepat di Dunia Tahun 2016

negara dengan internet paling cepat sedunia
Studi menemukan bahwa kecepatan rata-rata akses internet di planet ini adalah 6,3 Mbps, sangat rendah jika dibandingkan dengan 10 negara-negara teratas dalam daftar di bawah ini. Dilansir dari Tech Viral, ini dia 10 negara dengan internet paling cepat di dunia tahun 2016.

1. Korea Selatan

korea selatan
Negara tempat lahirnya Samsung dan LG, yakni Korea Selatan masih menjadi negara dengan koneksi internet tercepat di dunia. Negara yang sekarang sangat terkenal dengan dunia entertainment-nya ini punya kecepatan rata-rata 29 Mbps, lebih dari 80% rumah tangga memiliki akses internet super cepat yang mengagumkan.

2. Norwegia

Norwegia
Di posisi ditempati oleh Kongeriket Norge alias Kerajaan Norwegia, negara yang sangat makmur yang terletak di benua Eropa ini memiliki kecepatan rata-rata 21,3 Mbps. Hebatnya, jika dibandingkan dengan tahun 2015 pertumbuhan rata-ratanya meningkat 68% dan merupakan peningkatan tertinggi untuk tahun ini.

3. Swedia

Swedia
Swedia merupakan negara yang paling banyak memanfaatkan teknologi, jadi engga heran kalau negara yang terletak di benua Eropa Utara ini mengisi posisi ketiga. Dengan rata-rata kecepatan internet 20,6 Mbps dan meningkat 32% jika dibandingkan dengan tahun 2015.

4. Hong Kong

hong kong
Hong Kong adalah negara pertama yang mencapai kecepatan puncak akses internet di atas 60 Mbps. Namun, saat ini kecepatan rata-rata internet di Hong Kong adalah 19,9 Mbps. Sehingga, menempatkannya di urutan keempat sebagai negara dengan internet paling cepat di dunia tahun 2016.

5. Swiss

Swiss
Swiss adalah negara yang sebagian besar wilayahnya terdiri dari pegunungan Alpen, meski dikenal sebagai negara netral namun tetap memiliki kerja sama internasional yang kuat. Pun demikian kecepatan internetnya, dengan rata-rata 18,7 Mbps. Angka tersebut, merupakan peningkatan 25% jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

6. Latvia

Latvia
Masih di Eropa, Latvia adalah sebuah negara di kawasan Baltik yang berpenduduk sedikit. Meski begitu, Latvia punya identitas nasional yang kuat, dengan beragam budaya, kota yang modern, banyak pemandangan-pemandangan indah, hutan yang luas, dan tentu saja memiliki akses internet dengan kecepatan rata-rata 18.3 Mbps.

7. Jepang

Jepang
Meski merupakan negara kepulauan, Jepang merupakan negara maju di bidang teknologi. Jadi, tidak heran negara tempat lahirnya Pokemon ini merupakan salah satu negara yang memiliki infrastruktur serat optik tercanggih di dunia. Rakyat Jepang pun, bisa menikmati kecepatan internet rata-rata 18,2 Mbps.

8. Belanda

belanda
Belanda atau Nederland merupakan negara yang sebagian besar daratan yang berada di bawah permukaan laut . Meski begitu, salah satu negara yang pernah menguasai Indonesia ini memang cukup maju di bidang teknologi. Kecepatan rata-rata internetnya 17,9 Mbps, yang menempatkannya di urutan kedelapan.

9. Republik Ceko

Czech Republic
Republik Ceko adalah sebuah negara di Eropa Tengah yang terbentuk setelah bubarnya negara Cekoslowakia. Soal kecepatan internet, Republik Ceko punya kecepatan rata-rata 17,8 Mbps mengungguli negara-negara maju. Dibandingkan dengan tahun sebelumnya, Republik Ceko memiliki tingkat pertumbuhan lebih dari 30%.

10. Finlandia

Finlandia
Negara terakhir dari daftar 10 negara dengan internet paling cepat di dunia tahun 2016 adalah Finlandia. Negara yang terkenal dengan kualitas pendidikannya ini menyediakan penduduknya akses ke internet kecepatan tinggi dengan rata-rata 17,7 Mbps.
indonesia vs korea selatan
Itulah 10 negara dengan koneksi internet paling cepat di dunia tahun 2016. Nah, gambar di atas adalah perbandingan perkembangan internet Indonesia dengan Korea Selatan, yang tahun ini menjadi negara dengan koneksi intenet paling cepat di dunia. Bagaimana pendapat kamu?